PERMAINAN PERAHU JONG KHAS PROVINSI KEPULAUAN RIAU
MAKALAH
PERMAINAN
PERAHU JONG KHAS
PROVINSI
KEPULAUAN RIAU
Untuk
Memenuhi Salah Satu Tugas
Mata
Kuliah Ilmu Budaya Dasar
Dosen : Sulistining Trimulyani
Disusun
Oleh :
Andriani
Marshanda Putri (10119781)
1KA15
FAKULTAS
ILMU KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI
SISTEM
INFORMASI
UNIVERSITAS
GUNADARMA
2019/2020
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah yang maha kuasa
sehingga penulis dapat membuat Makalah “Permainan Perahu Jong Khas Provinsi
Kepulauan Riau”. Makalah ini ditulis untuk memenuhi tugas individu dari mata kuliah
Ilmu Budaya Dasar.
Makalah ini dapat tersusun dengan baik berkat bantuan dari
beberapa pihak. Oleh karena itu secara khusus kami mengucapkan kepada Ibu
Sulistining Trimulyani yang telah yang telah membimbing dan membantu jalannya
proses pembuatan Makalah “Permainan Perahu Jong Khas Provinsi Kepulauan Riau”.
Sehingga layak untuk memenuhi tugas dalam mata kuliah Ilmu Budaya Dasar.
Penulis menyadari bahwa keterbatasan kemampuan yang dimiliki
menjadi suatu kekurangan dalam menyusun Makalah “Permainan Perahu Jong Khas
Provinsi Kepulauan Riau”. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran
dari berbagai pihak yang sifatnya membangun demi kesempurnaan penyusunan Makalah
“Permainan Perahu Jong Khas Provinsi Kepulauan Riau”
Tanjunguban, 13 Juli 2020
Penulis
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR……………………………………………………………………
DAFTAR ISI……………………………………………………………………………..
BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………………..
A. Latar
Belakang……………………………………………………………………...........
B. Rumusan
Masalah ………………………………………………………………............
BAB II ISI………………………………………………………………………………..
A. Sejarah
Permainan Perahu Jong…………………………………………………............
B. Karakteristik
dari Perahu Jong……………………………………………………..........
C. Cara
Bermain Perahu Jong………………………………………………………...........
BAB III PENUTUP………………………………………………………………………
A. Kesimpulan……………………………………………………………………….
BAB I PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang
Kepulauan Riau merupakan provinsi hasil
pemekaran dari provinsi Riau pada tahun 2002. Provinsi Kepulauan Riau
berbatasan dengan Vietnam dan Kamboja di sebelah utara; Malaysia dan provinsi Kalimantan Barat di timur; provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Jambi di
selatan; Negara Singapura, Malaysia dan provinsi Riau di
sebelah barat. Provinsi ini termasuk provinsi kepulauan di Indonesia. Secara
keseluruhan wilayah Kepulauan Riau terdiri dari 5 kabupaten, dan 2 kota, 52
kecamatan serta 299 kelurahan/desa dengan jumlah 2.408 pulau besar, dan kecil
yang 30% belum bernama, dan berpenduduk. Adapun luas wilayahnya sebesar
8.201,72 km², sekitar 96% merupakan lautan, dan hanya sekitar 4% daratan. Kepulauan
Riau sendiri kental dengan budaya Melayu dan memiliki kesenian yang sangat
beragam mulai dari tarian daerah, makanan khas, baju adat, upacara adat hingga
permainan tradisional.
B.
Rumusan Masalah
1. Bagaimana
sejarah dari Perahu Jong?
2. Bagaimanakah
karakteristik dari Perahu Jong?
3. Bagaimana
cara bermain Perahu Jong?
BAB II ISI
A. Sejarah Permainan Perahu Jong
Permainan Perahu Jong yang biasanya dilakukan warga
pesisir, sangat diminati. Khususnya kalangan muda-mudi di Kepuluan Riau. Perahu
Jong yang merupakan miniatur perahu layar, tidak dikemudikan manusia. Namun
sangat bergantung arah angin. Terdapat beberapa versi sejarah dari permainan
Jong ini, yaitu versi pertama adalah versi akulturasi dari budaya Tionghoa dan sementara
versi lainnya, mengatakan bahwa permainan ini adalah asli permainan rakyat
Melayu pesisir Kepri. Permainan ini dilakukan ketika berhenti melaut pada saat
musim-musim tertentu dan permainan perahu Jong sudah berlangsung ratusan tahun, sejak
masa kerajaan Johor Pahang Riau Lingga dahulu. Pada versi pertama, mulanya Jong merupakan tradisi suku Tionghoa
dalam melakukan sebuah ritual. Mereka mengirim makanan ke laut dengan
menggunakan replika perahu layar. Mirip semacam sesajen. Makanan yang dikirim
tersebut berupa kue bernama Jong Kong. Kebiasaan tersebut ternyata menarik
minat suku Melayu terhadap replika perahu layar yang digunakan. Hal ini
kemudian ditiru dan dijadikan sebuah permainan. Sebagaimana nama makanan yang
sering dibawa pada saat ritual, permainan ini kemudian oleh masyarakat setempat
disebut dengan nama Jong.
B. Karakteristik dari Perahu Jong
Perahu jong terbuat dari kayu pulai, yang hampir mirip dengan kayu pohon
karet. Kayu tersebut berwarna hitam keabu-abuan dengan serat berwarna kuning
kecoklatan. Kayu ini dipilih sebagai bahan pembuatan Perahu Jong karena
memiliki tekstur yang lunak sehingga mudah dibentuk. Perahu Jong ini memiliki
tiga ukuran, yaitu Jong kecil dengan ukuran 1 hingga 1,29 meter. Kedua, Jong
sedang berukuran 1,29 hingga 1,6 meter, dan Jong besar dengan ukuran 1,6 hingga
1,9 meter. Sedangkan bagian bagian dari perahu Jong terdapat badan sampan,
sauk, ganda kate, layar dan jeep. Masing – masing memiliki fungsi nya. Sauk
yang merupakan seni dan ciri khas tradisi Melayu. ukuran sauk harus sama dengan
kayu yang telah dipahat. Dalam pembuatan Jong ini biasanya tidak menggunakan
paku. Karena paku cepat berkarat dan memberatkan Jong. Fungsi sauk adalah untuk
meluruskan atau menyeimbangkan Jong. Ganda kate yaitu sebatang kayu lurus yang
digunakan untuk memberi imbangan kepada Jong. Ganda kate ini di masukkan ke
dalam lubang yang disediakan di tengah jong. Mengikut arah angin, jika angin
dari arah selatan, ganda kate akan dimasukkan dari kiri. Jika angin dari arah
utara, ganda kate akan dimasukkan dari kanan jong. Sedangkan layar dan jeep
berfungsi untuk merubah putaran angin supaya jong menjadi terarah.
C.
Cara Bermain Perahu Jong
Cara bermain perahu jong sangat sederhana yaitu pertama –
tama perahu jong dibawa ke laut lalu diletakkan diatas laut. Kemudian, perahu
jong dilepaskan begitu saja. Maka akan mengandalkan tiupan angina untuk
mengarahkan perahu jong sampai ke bibir pantai.
BAB III PENUTUP
A.
Kesimpulan
Jadi, permainan perahu jong merupakan salah satu permainan tradisional yang berasal dari provinsi Kepulauan Riau. Yang mana merupakan sebuah perahu kecil berukuran 1 meter sampai 1.9 meter dan tidak berpenumpang. Cara bermainnya dengan mengandalkan tiupan angina untuk mengarahkan perahu jong hingga ke bibir pantai.
DAFTAR
PUSTAKA
http://disbud.kepriprov.go.id/permainan-perahu-jong/
https://www.tribunnewswiki.com/2020/04/22/perahu-jong
Komentar
Posting Komentar